Survei Poltracking: Khofifah-Emil Dibayangi Risma-Gus Hans, Calon PKB Elektabilitasnya Hanya 2,2 persen

Jawa Timur2207 Dilihat

Surabaya. Tiga pasangan Calon Kepala Daerah yang akan berkontestasi di Pilkada Jatim terus mencuri hati rakyat jelang coblosan. Lembaga survei Poltracking Indonesia merilis hasil survei elektabilitas tiga pasangan calon gubernur-wakil gubernur.

Tidak terlalu mengejutkan, menilik dari hasil survei elektabilitas dengan simulasi surat suara, Khofifah Indar Parawansa dan Emil Elestianto Dardak sebagai calon petahana unggul jauh di angka 57,3 persen. Posisi kedua paslon Tri Rismaharini dan Zahrul Azhar Asumta atau Gus Hans mencapai 22,7 persen. Sedangkan kandidat yang diusung PKB, Luluk Nurhamidah dan Lukmanul Khakim harus puas dengan angka 2,2 persen.

banner 336x280

“Angka ini memberikan gambaran awal kepada semua warga Jatim, kekuatan petahana Khofifah-Emil cukup kuat dan bisa dikatakan tangguh, melampaui angka psikologis incumbent yaitu sebesar hampir 60 persen yaitu 57,3 persen,” ujar Direktur Eksekutif Poltracking Indonesia, Hanta Yuda AR saat release daring, Kamis (19/9/2024).

Angka tersebut kata Hanta masih bisa berubah sebelum hari pemungutan suara Pilkada Serentak 2024 pada 27 November mendatang. Sebab jumlah undiceded voters atau pemilih yang belum menentukan pilihan kepada tiga paslon masih cukup besar, yakni 17,8 persen.

“Angka ini di sisa dua setengah bulan ke depan masih memilki kemungkinan pergeseran, undecided voters ini akan ke mana, bisa memiliki potensi ke tiga pasangan ini, mereka pada hari H tentu ini menjadi 0,” ungkapnya.

Sementara itu dalam kategori perorangan bakal calon gubernur, elektabilitas Khofifah berada di posisi teratas sebesar 55,3 persen, disusul Risma dengan 22,8 dan Luluk 1,8 persen, sementara ada 20,1 persen belum menentukan pilihan yaitu tidak tahu dan tidak jawab. Sedangkan elektibilitas para bakal calon wakil gubernur, Emil unggul di angka 51,7 persen, Gus Hans 9,9 persen, dan Lukman 3,2 persen. pemilih yang tidak tahu atau tidak menjawab mencapai 35,2 persen.

Survei dilakukan di 38 kabupaten/kota di seluruh Jatim. Total ada 1.200 responden, dengan tingkat margin of error di angka 2,9 persen dan tingkat kepercayaan di angka 95 persen.(Dia)

banner 336x280

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *