Tim SAR Temukan Satu Korban Tenggelam di Maros

News63 Dilihat

Jakarta – TNI AL kali ini prajurit Yonmarhanlan VI Makassar bersama tim SAR gabungan berhasil menemukan korban banjir yang tenggelam di Dusun Pampangan, Sulawesi Selatan. Satu korban tersebut ditemukan di kawasan Desa Abbulosibatang, Kecamatan Marusu, Kabupaten Maros.

Korban yang merupakan warga setempat sebelumnya dilaporkan hilang setelah terseret arus deras akibat banjir. Sejak menerima laporan tentang hilangnya korban, tim SAR gabungan segera bergerak untuk melakukan pencarian.

banner 336x280

“Walaupun medan yang dilalui cukup sulit karena debit air tinggi dan derasnya arus sungai, tim SAR gabungan terus melakukan proses pencarian. Dan secara sistematis dengan dukungan peralatan SAR yang memadai,” kata Komandan Yonmarhanlan VI Makassar Mayor Marinir Yusman Efendi, Minggu (16/2/2025).

Ia mengungkapkan setelah beberapa jam pencarian, akhirnya tim berhasil menemukan korban seorang laki-laki berusia 72 tahun. Korban merupakan warga setempat yang ditemukan dalam kondisi tidak bernyawa di aliran sungai beberapa kilometer dari lokasi awal ia terseret arus.

Menurutnya, proses evakuasi dilakukan dengan penuh kehati-hatian untuk memastikan jenazah dapat segera dibawa ke tempat yang lebih aman. Setelah dilakukan pemeriksaan, selanjutnya jenazah diserahkan ke pihak keluarga proses pemakaman.

“Yonmarhanlan VI Makassar telah berupaya semaksimal mungkin dalam proses pencarian dan evakuasi korban. Kami akan selalu siap siaga dalam memberikan bantuan kemanusiaa baik dalam pencarian korban maupun pertolongan medis bagi masyarakat terdampak bencana,” ujarnya.

banner 336x280

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *